[.doc] Contoh Laporan Bulanan Wali Kelas

 artikel yang kami terbitkan yaitu memuat contoh laporan bulanan wali kelas [.doc] Contoh Laporan Bulanan Wali Kelas

Pada kesempatan ini, artikel yang kami terbitkan yaitu memuat contoh laporan bulanan wali kelas. Laporan tersebut merupakan sekumpulan data mengenai siswa di kelas dalam rentang waktu satu bulan sekali.

Laporan tersebut dapat bermanfaat bagi wali kelas yang ingin mengetahui perkembangan siswa (baik kemajuan atau kemundurannya). Melalui laporan yang dimaksud, kita dapat mencatat setiap perubahan yang terjadi pada siswa/siswi yang kita bimbing di kelas pada periode yang dimaksud, mengamati mana siswa yang mengalami peningkatan ke arah yang baik dan sebaliknya.

Laporan yang kami maksud di sini, meliputi beberapa poin pelaporan yang dibuat, di antaranya:
  • Kegiatan tatap muka kewalikelasan - Kegiatan tersebut bisa Anda atur waktu pelaksanaannya (jika ingin dilakukan), dan tentu kegiatannya bisa dijadikan sebagai suatu program wali kelas dalam rangka mengarahkan dan membina siswa/siswi agar selalu konsisten dalam hal yang baik
  • Temuan khusus - Maksud temuan di sini yaitu menyangkut kasus siswa yang ditemukan oleh wali kelas, serta bagaimana bentuk tindakan penanganan kasusnya.
  • Peringkat siswa berdasarkan kehadirannya dengan berbagai alasan, seperti sakit, izin, dan bolos (tanpa keterangan)
  • Laporan keadaan siswa - Melaporkan jumlah siswa pada awal dan akhir bulan. Jumlah tersebut tentunya dipengaruhi oleh peristiwa pindah atau keluarnya siswa dari kelas yang ditempatinya, sehingga, pada laporan ini Anda (selaku wali kelas) harus mencatat dan mengelompokkan siswa yang pindah ke sekolah lain dan/atau siswa yang keluar tanpa melanjutkan, tentunya data tersebut dilengkapi dengan alasannya.
Jika Anda adalah guru yang mengajar dan diberi tugas tambahan sebagai wali kelas di tingkat sekolah menengah pertama (SMP atau MTs), maka, Anda dapat melihat bagaimana format laporan bulanannya di bawah ini.


Jika membutuhkan format di atas, Anda dapat mendownload formatnya dalam bentuk file doc. File dapat Anda ambil melalui tautan berikut.
Semoga contoh atau format terkait laporan yang dibagikan dapat membantu Anda sekalian sebagai guru yang bertugas menjadi wali kelas di SMP atau di MTs, sehingga Anda dapat menyusun laporan tersebut secara berkala setiap bulan, sehingga melalui itu Anda juga dapat menganalisis tingkat kemajuan siswa dalam belajar.

Berbagai Sumber

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel